Pages

23 April 2013

Tuhan

Benarkah tuhan ada dengan kekuatannya?
Benarkah tuhan hadir di sela waktu sesulit apapun?
Benarkah tuhan maha tahu, dan maha segalanya?
Benarkah kita ciptaannya? Yang dengan sesukanya membuat ada dan membuat hilang?
Benarkah tuhan adalah segala galanya...
Jika begitu, tuhan yang bagaimanakah itu?
hingga banyak sekali yang berdiri di depannya dan sangat membelanya.
hingga membelanya lupa siapa yang mesti di bela
hingga mampu lupa semua adalah sesama cipta, dan berani mendahuluinya.
lagi lagi sanggup mengatasnamakannya, yang lagi lagi, mampu mengoyak hati yang sama sama kita punya, yang selalu kita bela keutuhannya agar tidak luka. Dengan alasan atau tanpa alasan sekalipun.
Lalu tuhan bertahtah, membagi bagi rupanya, kita, serupa semut, berlomba lomba, menemukan tuhan dalam gula yang telah dibagi bagi tubuhnya.
pantaskah kita mengaku mana gula.

Kadang kadang.

Kadang terlalu puas dengan keadaan.
kadang sangat membenci keadaan karena kurang memuaskan.
Kadang bergejolak mengalahkan matahari.
Kadang redup tidak kalah dengan benamnya matahari.
kadang meminta waktu lebih.
Kadang meminta waktu cukup saja begitu, mberhenti semaunya.
Kadang tertawa sampai bercucur air mata.
Kadang menangis sampai air matapun tak sanggup lagi keluar dari mata.
Lalu apa yang kita cari jika hidup hanya "kadang kadang"